Kabupaten Bekasi – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bekasi ucapkan Doa di hari HUT TNI yang ke 79. Ketua KPU Kabupaten Bekasi Ali Rido mengatakan kita sebagai warga negara yang baik harus menghargai dan menghormati jasa- jasa TNI.
Salah satu caranya adalah dengan Doa untuk HUT TNI yang diperingati tanggal 5 Oktober, namun HUT kali ini dengan tema ‘TNI Modern Bersama Rakyat, Siap Mengawal Sukses Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju’.
“Kami ucapkan Dirgahayu TNI, kita harus menghargai dan menghormati jasa TNI salahsatu caranya adalah dengan mengucapkan Doa,” ucapnya, (5/10).
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa, kami
bersyukur kepada-Mu atas segala nikmat yang Engkau berikan kepada bangsa kami.
Di antaranya adalah nikmat kemerdekaan yang Engkau anugerahkan melalui perjuangan para pahlawan dan pejuang kemerdekaan, termasuk
Tentara Nasional Indonesia.
Ya Allah, pada hari ini kami memperingati Hari Ulang Tahun Ke-79 TNI dengan penuh rasa hormat dan bangga.
Kami mohon kepada-Mu agar Engkau selalu melindungi dan memberkahi TNI dalam menjalankan tugas-tugasnya sebagai pengayom dan pembela bangsa dan negara.
Ya Allah, tambahkanlah kekuatan, keberanian,keikhlasan, dan ketaqwaan kepada-Mu bagi seluruh anggota TNI.
Jadikanlah mereka sebagai tentara yang
profesional, modern, dan terpercaya. Ya Allah, jauhkanlah mereka dari segala godaan, fitnah, dan kesesatan.
Lindungilah mereka dari segala bahaya,
musibah, dan kecelakaan. Berilah mereka kesehatan, keselamatan, dan kebahagiaan didunia dan akhirat. (Red)